Penyebab Lampu Indikator Mobil Menyala Terus

Lampu indikator menjadi petunjuk penting akan kondisi kendaraan. Seperti kondisi suhu mesin, tekanan oli, ketersediaan bahan bakar, dan lainnya. Namun, tentu saja bagian ini tidak dirancang untuk menyala terus-menerus.

Indikator pada dashboard hanya akan menyala ketika Anda memutar kunci ke posisi “On”. Ketika lampu indikator menyala terus menerus, maka aktivitas berkendara menjadi kurang nyaman. Kadang kondisi ini dianggap wajar oleh pengemudi, padalah bisa saja ada peringatan yang dikirimkan oleh mobil mengenai kondisi mesin atau komponen lainnya.

Lalu, apa saja ciri dan penyebab lampu indikator mobil menyala terus?

Arti Lampu Indikator Mobil Menyala Terus

Anda tidak hanya akan menemukan satu warna saja saat indikator mobil menyala. Melainkan ada berbagai warna sebagai peringatan adanya gangguan pada komponen mobil tertentu.

Penyebab Lampu Indikator Mobil Menyala Terus

Ada berbagai penyebab lampu indikator menyala terus menerus. Kalau sudah begini, maka Anda harus mengecek beberapa bagian, termasuk mesin mobil. Berikut ulasan selengkapnya.

1. Lampu Indikator Oli

Lampu indikator oli akan berwarna terang ketika Anda memutar kontak “On”. Setelahnya, akan kembali padam. Namun, jika lampu indikator mobil menyala terus pada penunjuk oli bisa karena volumenya hampir habis, tekanan sirkulasi berkurang, switch oli bermasalah, atau sudah waktunya mengganti dengan oli baru. Agar tidak salah penanganan, ada baiknya Anda melakukan pengecekan ke bengkel resmi.

2. Lampu Indikator Tangki Bahan Bakar

Jika lampu indikator mobil menyala terus pada bagian penunjuk bahan bakar adalah pertanda bahwa Anda harus segera mengisi bahan bakar. Parameter jumlah bahan bakar akan secara otomatis aktif ketika hanya tersisa 1/8 tangki saja. Sebaiknya ketika indikator bahan bakar aktif, Anda segera melakukan pengisian bahan bakar.

3. Lampu Indikator Aki

Lampu indikator yang menyala terus juga bisa disebabkan oleh aki. Apabila lampu indikator aki mobil terus menyala bisa menjadi pertanda bahwa ada masalah pada bagian aki. Sebaiknya Anda segera membawa mobil ke bengkel Duta Cendana Mobilindo untuk mengecek masalah ini lebih lanjut untuk menghindari kerusakan lebih parah.

4. Lampu Indikator Temperatur

Mesin yang dipacu melebihi kemampuan maksimalnya dengan adanya masalah pada ruang bakar atau sistem pendinginan, lama kelamaan akan mengalami overheat akibat kerja keras yang dilakukan. Otomatis, lampu indikator mobil menyala terus untuk menunjukkan dapur pacu mobil yang panas.

Selain itu, waspada juga jika indikator temperatur menyala karena bisa jadi penyebabnya bukan dari mesin yang overheat. Misalnya ketika air radiator berkurang atau terjadi kebocoran pada salurannya. Bila situasi ini yang terjadi, Anda dapat menambahkan cairan pendingin (coolant) untuk menurunkan suhunya.

5. Lampu Indikator Check Engine

Lampu indikator mobil menyala terus juga dapat terjadi pada penunjuk check engine. Kondisi tersebut menunjukkan adanya kesalahan pada mesin atau bagian penting lainnya.

Daripada memperburuk keadaan dan memperbesar risiko, ada baiknya Anda segera mengunjungi bengkel resmi Toyota Duta Cendana Mobilindo untuk dilakukan serangkaian pengecekan, termasuk memeriksa apakah ada kebocoran, kabel terbakar, atau sensor-sensor dalam mobil.

Cara Memperbaiki Lampu Indikator Mobil Menyala Terus

Mengalami kondisi lampu indikator mobil menyala terus memang cukup mengganggu. Tetapi, ada cara untuk mengatasi lampu indikator mobil menyala terus. Berikut merupakan penjelasan selengkapnya:

1.  Cek Tutup Bensin

Apabila indikator mobil menyala di bagian injeksi mobil, bisa jadi karena tutup bensin yang kurang rapat. Jadi sebaiknya, cek bagian tutup bensin setelah melakukan pengisian bahan bakar.

2. Kunjungi Bengkel Toyota Duta Cendana Mobilindo

Indikator mobil menyala dapat menandakan gangguan atau kerusakan yang serius pada fitur dan bagian mobil lainnya. Maka dari itu, langkah yang paling tepat untuk Anda lakukan adalah membawa mobil ke bengkel resmi Toyota Duta Cendana Mobilindo.

Teknisi ahli akan melakukan pengecekan pada seluruh komponen mobil termasuk filter udara, sensor oksigen, aki mobil, dan catalyc converter. Biasanya, beberapa bagian ini dalam kondisi yang kotor atau rusak.

Jadi, pada bagian yang kotor, teknisi ahli akan membersihkannya hingga seluruh bagiannya bersih dan dapat berfungsi dengan normal kembali. Kemudian pada komponen mobil yang mengalami kerusakan, akan dilakukan penggantian unit agar Anda dapat kembali berkendara dengan aman dan nyaman.

Perlu diingat bahwa seluruh pengecekan dan pergantian unit yang berkaitan dengan komponen di dalam mobil terutama mesin mobil, tidak boleh dilakukan sembarangan karena dapat meningkatkan risiko kerusakan pada mobil.

Masalah lampu indikator mobil menyala terus bisa terjadi pada mobil jenis apa saja. Kalau sampai hal ini terjadi, segera datang ke bengkel resmi Toyota Duta Cendana Mobilindo yang berlokasi di Jalan Arif Rahman Hakim Nomor 17, Cianjur.

Untuk informasi layanan booking service Anda bisa menghubungi nomor telepon 0263-263888 atau 081221127289.